Peringatan Sumpah Pemuda di Museum Sumpah Pemuda Jakarta

Jakarta, PGMI - Pada hari Jumat bertepatan peringatan hari  sumpah pemuda yang ke-94 sekaligus acara perayaan hari jadi yang pertama pengurus Tobe Institute yang dihadiri oleh perwakilan mahasiswa PGMI IAI Al-AZIS dan anak-anak milenial.

Dodi Rustandi sebagai pimpinan Tobe Institute bersama dewan pembimbing Bapak Asrul Alamsyah serta anak muda menyelenggarakan perayaan ulang tahun di Gedung sumpah pemuda bertemakan “Muda Mendunia”.Kehadiran anak-anak muda didalam acara Tobe Institute sangat antusias dan berjalan mulus.

Ucap Dodi Rustandi, kegiatan yang sedang berlangsung merupakan agenda pertama memperingati hari jadi pertama untuk organisasinya. Sementara dari dewan pembimbing juga menyampaikan pesan untuk civitas agar menjalankan programnya dan terus berkarya mengikuti pemuda pendahulu dalam membela negara, semangat sumpah pemuda yang ke-94.

Dalam perayaan Hari Sumpah Pemuda yang ke-94 yang diselenggarakan di Gedung Sumpah Pemuda tersusun beragam acara, misalnya dimulai kegiatan upacara bendera, pelatihan, penampilan budaya nasional dan seminar. Ujar Ibu Umi selaku pimpinan museum Sumpah Pemuda.


Editor: Tim Jurnalis HIMA PGMI DB II

0 Komentar