Pengenalan Huruf Vokal dan Konsonan di Rumah Calistung

Didalam perkuliahan online masih ada sebagian mahasiswa yang belum seluruhnya mampu menerapkan metode atau ilmu yang sudah di berikan oleh Dosen setiap mata kuliah. Terutama untuk mata kuliah Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia yang telah memeberikan kesempatan kepada mahasiswanya untuk melakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM).

Maka kami dari Tim pelaksana PKM (Dinatu Salma dan Rizki Putri Sholehah) mengadakan kegiatan PKM di Rumah Les Calistung yang dipegang oleh Ibu Tuti Oktaviani. Rumah Les Calistung Ibu Tuti beralamat di Gang Jambu, Desa Sukaslamet, Kec. Gantar, Kab. Indramayu, Jawa Barat. Kegiatan PKM ini adalah pelatihan keterampilan menulis. Pelaksanaan PKM ini dilakukan agar anak-anak yang mengikuti Les Calistung bisa menulis melalui pengenalan bentuk huruf dan bunyinya serta huruf vocal dan huruf konsonan.

Kami menggunakan metode SAS atau Struktural Analitik Sintetik ketika penyampaian materi mengenalkan huruf besar dan kecil dan huruf vocal dan konsonan. Tes yang kami berikan kepada anak menggunakan lembar penjodohan huruf besar dan kecil. Untuk tes huruf vocal dan kosonan kami memakai benda-benda yang ada di ruangan untuk diidentifikasi oleh anak-anak secara langsung, manakah huruf vokal dan manakah huruf konsonan, semacam itulah pertanyaan yang kami ajukan semacam tes lisan.

Gambar 1: Anak sedang mengerjakan tes menjodohkan

Gambar 2: Anak sedang praktek menulis

Anak-anak sangat antusias dalam kegiatan tersebut, beberapa anak kami minta untuk maju kedepan dan langsung praktek menulis dengan mengikuti kaidah penulisan yang baik dan benar.


 Editor: Tim Jurnalis HIMA PGMI DB II

0 Komentar